Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

392. Pengaruh Self Esteem, Etika, Skema Kompensasi Slack Inducing Dan Truth Inducing Serta Asimetri Informasi Terhadap Budgetary Slack

ABSTRAK

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh self esteem terhadap budgetary slack; (2) pengaruh etika terhadap budgetary slack; (3) pengaruh pemberian kompensasi dengan menggunakan skema slack inducing dan truth inducing terhadap budgetary slack; serta (4) pengaruh asimetri informasi terhadap budgetary slack.
Populasi penelitian ini adalah mahasiswa S1 jurusan Akuntansi angkatan 2013 serta mahasiswa S1 jurusan Pendidikan Akuntansi angkatan 2013 Universitas Negeri Yogyakarta. Jumlah sampel yang mengikuti eksperimen sebanyak 121 mahasiswa. Teknik  pengambilan  sampel  menggunakan purposive  sampling  dengan  kriteria sampel telah lulus mata kuliah Akuntansi Manajemen atau Penganggaran atau Sistem Pengendalian Manajemen. Metode pengambilan data menggunakan metode eksperimental   dengan   menggunakan   kuesioner   dan   manipulasi   pada   subjek penelitian. Uji validitas menggunakan uji korelasi Pearson Product Moment, sedangkan  uji reliabilitas  menggunakan  Cronbach  Alpha.  Uji  hipotesis   yang digunakan dalam penelitian ini adalah ANOVA (Analysis of Variance) yang disertai dengan uji Post Hoc LSD (Least Significance Different).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Tingkatan self esteem berpengaruh terhadap budgetary slack. Hal tersebut ditunjukkan oleh Fhitung  > Ftabel , yaitu 5,362 >3,92 dan p-value 0,022 < 0,05. (2) Tingkatan etika berpengaruh terhadap budgetary slack. Hal tersebut ditunjukkan oleh Fhitung  > Ftabel , yaitu 6,912 > 3,92 dan p-value 0,010 < 0,05. (3) Skema kompensasi berpengaruh terhadap budgetary slack. Hal tersebut ditunjukkan oleh Fhitung > Ftabel , yaitu 8,883 > 3,92 dan p-value 0,003 < 0,05. (4) Tingkatan asimetri informasi berpengaruh terhadap budgetary slack. Hal tersebut ditunjukkan oleh Fhitung > Ftabel , yaitu 3,542 > 3,07 dan p-value 0,032 < 0,05. Pada uji LSD, kelompok asimetri informasi rendah dan asimetri informasi tinggi memiliki perbedaan rata-rata nilai budgetary slack yang paling besar, yaitu 0,1189 dengan signifikansi 0,013 < 0,05.

Kata kunci : Budgetary Slack, Self Esteem, Etika, Slack Inducing, Truth Inducing, Asimetri Informasi

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi