Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

46. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Prestasi Belajar Mata Pelajaran Ekonomi Pada Siswa Kelas VIII MTs. Nurussalam Tersono Kabupaten Batang


ABSTRAK



Salah satu parameter yang digunakan untuk mengukur tingkat keberhasilan pendidikan adalah prestasi belajar siswa. Pada bidang Ekonomi Prestasi belajar siswa diharapkan dapat mencapai hasil yang optimal. Ekonomi perlu difungsikan sebagai wahana untuk menumbuh kembangkan kecerdasan, kemampuan dan ketrampilan siswa. Prestasi belajar dipengaruhi oleh dua faktor yaitu faktor intern dan faktor ekstern. Rumusan masalah dalam penelitian ini pertama, adakah pengaruh antara faktor intern dan faktor ekstern serta seberapa besar pengaruh tersebut terhadap prestasi belajar mata pelajaran Ekonomi pada siswa kelas VIII MTs. Nurussalam Tersono Kabupaten Batang Tahun Ajaran 2005/2006?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh faktor intern dan ekstern serta seberapa besar pengaruh tersebut terhadap prestasi belajar mata pelajaran Ekonomi pada siswa kelas VIII MTs. Nurussalam Tersono Kabupaten Batang Tahun Ajaran 2005/2006?.

Manfaat penelitian secara teoritis adalah untuk menambah pengetahuan dan mengembangkan ilmu yang telah didapat selama kuliah, sehingga tercipta wahana ilmiah dan referensi atau bahan kajian dalam menambah ilmu pengetahuan dibidang pendidikan. Sedangkan manfaat praktis yaitu bahan masukan, dalam usaha meningkatkan prestasi belajar mata pelajaran Ekonomi bagi siswa, dan bahan masukan agar dapat meminimalisir faktor-faktor yang mempengaruhi prestasi belajar khususnya pada mata pelajaran Ekonomi bagi pihak sekolah.

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII MTs. Nurussalam Tersono Kab. Batang tahun ajaran 2005/2006 yang berjumlah 186 siswa, yang terbagi ke dalam 4 kelas. Sampel penelitian diambil berdasarkan proporsional random sampling. Penentuan jumlah sampel berdasarkan rumus Slovin sebesar 126 siswa. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari dua variabel yaitu variabel bebas dan terikat. Varibel bebasnya adalah faktor intern (X1) dan faktor ekstern (X2) sedangkan variabel terikatnya adalah prestasi belajar(Y). Metode pengumpulan data menggunakan metode angket dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis deskripsi dpersentase dan analisis regresi.

Hasil analisis deskripsi persentase menunjukkan bahwa variabel faktor intern termasuk dalam kategori sangat baik dengan bobot persentase 50%, faktor ekstern dalam kategori baik dengan bobot persentase 64,29% dan hasil belajar termasuk dalam kategori baik dengan bobot persentase 51,59%. Hasil analisis regresi berganda diperoleh persamaan Y = 24,008+0,656X1+ 0,373X2. Uji keberartian regresi secara parsial dengan uji t diperoleh thitung untuk variabel faktor intern sebesar 6,653 dengan sigifikansi sebesar 0,000 dan batas kesalahan 0,05. Karena signifikansi lebih kecil dari batas kesalahan yaitu 0,000 < 0,05 maka thitung tersebut signifikan. Hal ini berarti bahwa variabel faktor intern (X1) berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar. Sedangkan variabel faktor ekstern diperoleh thitung sebesar 4,742 dengan sigifikansi sebesar 0,000 dan batas kesalahan 0,05. Karena signifikansi lebih kecil dari batas kesalahan yaitu 0,000 < 0,05 maka thitung tersebut signifikan. Hal ini berarti bahwa variabel faktor ekstern (X2) berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar.

Uji secara simultan dengan uji F diperoleh Fhitung = 60,015 dengan signifikansi 0,000 dan batas kesalahan 0,05. Karena signikansi lebih kecil dari batas kesalahan yaitu 0,000 < 0,05 maka Fhitung tersebut signifikan. Dengan demikian menunjukkan bahwa ada pengaruh positif faktor intern dan ekstern terhadap prestasi belajar siswa. Besarnya pengaruh secara simultan antara faktor intern dan faktor ekstern trhadap prestasi belajar adalah 24,40%. Besarnya pengaruh masing-masing variabel yaitu faktor intern terhadap prestasi belajar sebesar 26,42% dan pengaruh faktor ekstern terhadap prestasi sebesar 14,44%.

Saran dalam penelitian ini adalah pertama, motivasi belajar siswa perlu ditingkatkan dengan rajin mengerjakan sola-soal melalui kerja kolompok dan diskusi dengan teman lainnya untuk menambah ilmu pengetahuan. Kedua, pihak sekolah diharapkan dapat menciptakan hubungan yang harmonis antara guru dan siswa dalam mengajar sehingga siswa dapat lebih mudah memahami materi yang disampaikan oleh guru dengan memberi kesempatan pada siswa untuk memberi tanggapan respon setelah selesai pembelajaran.
File Selengkapnya.....

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi