Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

69. Alat Pendeteksi Kebocoran Elpiji Dalam Ruangan Menggunakan Sensor Gas Tgs2610-D00


ABSTRAK

Sifat elpiji yang mudah terbakar menjadi masalah penting yang harus diperhatikan, yaitu bila elpiji tersebut bocor maka keberadaannya akan menjadi berbahaya, yaitu dapat menyebabkan kebakaran atau sesak napas. Dari latar belakang tersebut muncul pemikiran untuk membuat alat dalam tugas akhir yaitu alat pendeteksi kebocoran elpiji. Permasalahan akan dibatasi yaitu pembuatan alat tersebut dengan mengguanakan sensor gas TGS2610-D00, yaitu sensor yang mendeteksi keberadaan elpiji di udara. Tujuan dari pembuatan alat ini adalah 1) Menghasilkan alat yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran bagi siswa sebagai penunjang pengetahuan dibidang elektronika, 2) Menghasilkan alat yang dapat mendeteksi dan memberikan peringatan bila terjadi kebocoran elpiji dalam suatu ruangan sehingga dapat diambil tindakan pengamanan. Sistematika penulisan laporan tugas akhir ini yaitu 1) Bab I Pendahuluan, 2) Bab II Landasan Teori, 3) Eksperimen Pembuatan Alat Pendeteksi Kebocoran Elpiji dalam Ruangan dengan Sensor Gas TGS 2610-D00, dan 4) Penutup.

Eksperimen pembuatan alat pendeteksi kebocoran elpiji dalam ruangan dengan sensor gas TGS2610-D00 ini melalui beberapa tahap, yaitu 1) Tahap perencanaan alat meliputi diagram blok, rangkaian alat mulai dari rangkaian catu daya, rangkaian sensor, rangkaian comparator, dan rangkaian untuk keluarannya, dan cara kerjanya; 2) Tahap pembuatan alat yaitu meyiapkan peralatan dan bahan, pembuatan layout rangkaian, pemasangan komponen pada layout, serta pembuatan kotak panel alat; 3) Tahap pengujian yaitu bagian terakhir adalah menguji alat tersebut apakah sudah bekerja sesuai dengan yang diharapkan atau masih perlu perbaikan.

Dari pembahasan tersebut dapat dibuat kesimpulan bahwa pembuatan alat pendeteksi kebocoran elpiji dalam ruangan mengunakan sensor gas TGS2610-D00 berjalan dengan baik. Eksperimen pembuatan alat ini melalui 3 tahap yaitu tahap perencanaan, tahap pembuatan, dan tahap pengujian.
File Selengkapnya.....

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi