Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

521. Upaya Guru Dalam Pembinaan Kepribadian Muslim Siswa Madrasah

ABSTRAK Skripsi ini membahas “Upaya Guru Dalam Pembinaan Kepribadian Muslim Siswa Madrasah Aliyah Al-Yasini Areng-Areng Wonorejo Pasuruan”. Persoalan ini dibahas karena sebagai lembaga pendidikan yang berciri khas Agama Islam permasalahan yang dihadapi oleh Madrasah Aliyah tidak jauh berbeda dengan permasalahan yang dihadapi oleh SMU (Sekolah Menengah Umum) utamanya berkaitan dengan kenakalan siswanya yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain. Hal ini merupakan tantangan yang harus dihadapi oleh guru, khususnya guru di madrasah dikarenakan karakteristik pendidikan di madrasah yang mementingkan pembinaan jiwa agama dan akhlak siswa, untuk itulah semua guru MA Al-Yasini Areng-Areng Wonorejo Pasuruan perlu melakukan upaya dalam pembinaan kepribadian muslim siswa MA Al- Yasini Areng-Areng Wonorejo Pasuruan. Atas dasar pemikiran diatas penelitian ini pada dasarnya dilakukan dengan tujuan untuk mendiskripsikan kepribadian muslim siswa dan untuk mengetahui upaya yang dilakukan oleh guru dalam pembinaan kepribadian muslim siswa MA Al-Yasini Areng-Areng Wonorejo Pasuruan. Populasi dari penelitian ini adalah MA Al-Yasini Areng-Areng Wonorejo Pasuruan yang mempunyai seorang kepala sekolah, 9 guru agamadan 334 siswa, sedangkan yang diambil sebagai sampel sejumlah seorang kepala sekolah, 3 guru agama dan 50 orang siswa.Metode yang digunakan dalam penelitian ini antara lain: observasi, dokumenter, angket dan interview. Dengan keempat metode tersebut diharapkan dapat memperoleh data yang diperlukan dalam penelitian yang dilaksanakan di MA Al-Yasini Areng-Areng Wonorejo Pasuruan. Sedangkan analisa yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan prosentase. Sesuai dengan hasil penelitian dengan metode penelitian dan analisa data seperti tersebut diatas, menghasilkan data bahwa hampir seluruhnya siswa MA Al-Yasini Areng-Areng Wonorejo Pasuruan berkepribadian muslim karena mereka sangat menghormati, menghargai dan mentaati guru, mentaati tata tertib sekolah, saling menghormati dan menghargai antara siswa yang satu dengan siswa yang lain. Disamping itu senakal-nakalnya siswa MA Al-Yasini Areng-Areng Wonorejo Pasuruan masih bisa dikendalikan dan dalam batas-batas kewajaran karena tidak pernah terjadi kasus-kasus yang menunjukkan adanya pelanggaran terhadap norma-norma agama seperti kasus narkoba, minuman keras, tawuran antar siswa dan lain sebagainya. Adapun upaya yang dilakukan oleh guru di lembaga sekolah tersebut ialah mengembangkan nilai-nilai keagamaan pada siswa dengan memberikan contoh yang kongkrit dalam berprilaku dan bertutur yang sesuai dengan ajaran Islam, memfungsikan sarana dan prasarana sekolah sebagai wahana dalam rangka mempraktekkan apa yang diberikan di kelas, memberikan kegiatan ekstrakurikuler seperti: tadarus Al-Qur’an, sholat dzuhur berjamaah, kepramukaan dan PMR serta mengadakan kerjasama dengan orang tua dalam memantau siswanya. Upaya tersebut merupakan hal yang positif, guna menanggulangi kenakalan siswa yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain, sehingga sekolah yang berciri khas agama Islam itu benar-benar terwujud dan menjadi kebanggaan bagi suluruh umat Islam. Dan itulah suatu usaha yang tepat untuk menjadikan para siswa berkepribadian muslim. File Selengkapnya.....

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi