Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

213. Pengembangan Lks Berbasis Contextual Teaching And Learning Pada Pembelajaran Ipa Materi Daur Air Kelas V Sdn Sekaran

ABSTRAK

IPA yang digunakan di kelas V A terpaku pada teks materi dan soal, dan kurang mengembangkan kegiatan siswa yang berkaitan dengan lingkungan siswa. Sehingga perlu adanya pengembangan LKS berbasis CTL pada pembelajaran IPA materi daur air. Rumusan masalah adalah bagaimanakah karakteristik, kevalidan, keefektifan dan kepraktisan LKS berbasis CTL pada pembelajaran IPA materi daur air kelas V SDN Sekaran 01. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik, kevalidan, keefektifan, dan kepraktisan LKS berbasis CTL.
Jenis Penelitian ini adalah penelitian Research and Development (R&D) menggunakan metode penelitian dari Sugiyono (2015: 409), terdiri dari beberapa tahap, meliputi potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, ujicoba produk, ujicoba pemakaian dan  produksi  masal. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Sekaran 01. Uji coba produk dilakukan di kelas V B dengan jumlah 8 siswa dan uji coba pemakaian dilakukan di kelas V A dengan jumlah 24 siswa. Teknik analisis data menggunakan deskriptif persentase, uji normalitas, uji homogenitas, uji t dan uji gain.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) LKS yang dikembangkan mengandung komponen CTL yang terdiri dari kegiatan percobaan dan pengamatan (2) LKS berbasis CTL valid berdasarkan validasi dari ahli materi, media dan guru. Didapatkan persentase dan kriteria kelayakan isi 86,5% (sangat layak), kelayakan penyajian 75% (layak), penilaian CTL 81,25% (layak), kelayakan kegrafikan 79,2% (layak), dan penilaian kebahasaan 85% (layak); (3) LKS berbasis CTL berpengaruh terhadap hasil belajar kognitif yang ditunjukkan dengan nilai signifikansi uji t bernilai 0.000 < 0,05. Uji gain sebesar 0,37 dengan kriteria sedang; (4) persentase respons siswa dan guru setelah penggunaan LKS berbasis CTL secara klasikal 90,9% dengan kriteria sangat positif, persentase respons siswa secara klasikal 81,15% dengan kriteria positif.
Simpulan penelitian ini adalah LKS yang dikembangkan berkarakteristik CTL, LKS valid, meningkatkan hasil belajar dan praktis untuk pembelajaran IPA. Saran yang dapat disampaikan yaitu LKS berbasis CTL pada pembelajaran IPA materi daur air dapat digunakan sebagai bahan ajar alternatif di sekolah, dalam mengembangkan LKS berbasis CTL harus sesuai dengan komponen dalam CTL, dalam mengembangkan LKS berbasis CTL guru sebisa mungkin mengembangkan kreatifitas dan inovasinya guna tercipta kegiatan siswa yang menarik dalam LKS.

Kata kunci: CTL; IPA; LKS; Pembelajaran; Pengembangan
File Selengkapnya.....

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi