Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

39. Meningkatkan Perilaku Belajar Efektif Siswa Dalam Mengikuti Layanan Bimbingan Dan Konseling Format Klasikal Melalui Layanan Bimbingan Kelompok Pada 8 Siswa Kelas X IPs 2

ABSTRAK

Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan fenomena yang ditemukan di kelas X-IIS 2 SMA Negeri 1 Muntilan yang menunjukkan perilaku belajar tidak efektif saat mengikuti layanan BK format klasikal. data ini diperkuat dengan hasil wawancara pada guru BK, dimana perilaku siswa yang memiliki perhatian rendah saat  konselor  memberikan  materi,  kurang serius  dalam  menjawab pertanyaan, sering ribut di kelas, saling menghina antar teman meskipun proses pemberian layanan sedang berlangsung, siswa cenderung bersikap agresif dan siswa sulit diatur. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah apakah perilaku belajar efektif siswa dalam mengikuti layanan BK format klasikal dapat ditingkatkan melalui layanan bimbingan kelompok. Sedangkan tujuan dalam penelitian ini adalah untuk memperoleh data empiris tentang peningkatan perilaku belajar efektif siswa melalui layanan bimbingan kelompok.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X-IIS 2 SMA N 1 Muntilan yang berjumlah 28 siswa. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dan diperoleh sampel penelitian sejumlah 8 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah  observasi  dengan  alat  bantu  check  list.  Analisis  data  yang digunakan melalui analisis deskriptif presentase dan uji wilcoxon pairs match.
Hasil  penelitian  menunjukkan  bahwa  perilaku  belajar  efektif  siswa sebelum diberikan layanan bimbingan kelompok termasuk kategori sangat rendah dengan presentase rata-rata sebesar 15,17%. Setelah diberikan layanan bimbingan kelompok termasuk dalam kategori tinggi dengan presentase 70,98% sehingga terjadi peningkatan sebesar 55,81%. Selain itu diperoleh data melalui uji wilcoxon pairs match dengan n=8 taraf signifikansi 5% didapatkan Thitung
Simpulan penelitian ini adalah perilaku belajar efektif siswa dalam mengikuti layanan bimbingan dan konseling format klasikal siswa kelas X-IIS 2 SMA N 1 Muntilan tahun ajaran 2014/2015 dapat ditingkatkan melalui layanan bimbingan kelompok. Sehubungan dengan hasil penelitian ini diharapkan guru BK mau memanfaatkan layanan bimbingan kelompok dengan sebaik-baiknya untuk membantu siswa dalam meningkatkan perilaku belajar efektif. Disamping itu siswa diharapkan mampu mengikuti layanan BK format klasikal secara baik setelah mengikuti layanan bimbingan kelompok.

Kata kunci: perilaku belajar efektif siswa; bimbingan kelompok.
File Selengkapnya.....

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi