Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

128. Analisis Peningkatan Respon Struktur Rumah Sakit UII Akibat Beban Gempa Pada Peta Gempa 2017 Berdasarkan Sni 1726-2012

BAB I 
PENDAHULUAN

1.1.    Latar Belakang
Indonesia merupakan negara kepulauan yang letaknya berada diantara lempeng tektonik dunia yang diantaranya, lempeng Indo Australia, lempeng Pasifik dan lempeng Eurasia, karena letaknya itu Indonesia menjadi salah satu negara yang sering mengalami gempa bumi. Secara teori gempa bumi adalah  getaran atau rentetan getaran yang terjadi pada lapisan bumi yang bergerak kesegala arah akibat pelepasan energi bumi, pergerakan antar lempeng dan yang lainnya (Prawirodikromo, 2012).
Gempa bumi yang merupakan prilaku alam memiliki dampak yang besar bagi segala sesuatu yang dilalui getarannya, hal ini tidak berbahaya jika gempa tersebut terjadi jauh dari pemukiman dan kehidupan manusia, namun dapat menjadi sangat berbahaya jika gempa terjadi di wilayah pemukiman penduduk, karena dapat mengakibatkan berbagai kerusakan yang menjadi bencana bagi manusia, seperti kelongsoran lereng, keruntuhan bangunan dan lainnya, sehingga untuk mengantisipasi bencana akibat terjadinya gempa bumi tersebut perlu adanya analisis perencanaan struktur tahan gempa, terutama untuk bangunan gedung dan non gedung, harapannya agar dapat mengurangi kemungkinan terjadinya resiko bencana.
Kerusakan akibat bencana gempa bumi yang terjadi tidak bisa dianggap biasa, karena selalu memakan banyak korban, seperti kejadian bencana gempa bumi di Yogyakarta tahun 2006 dan di Padang tahun 2016. Banyaknya korban meninggal dunia adalah karena diakibatkan oleh kurangnya kewaspadaan manusia dan akibat tertimpa reruntuhan bangunan yang tidak tahan terhadap gempa. Mengantisipasi kejadian  tersebut  Indonesia mengatur  perencanaan  struktur  tahan  gempa yang tertulis di dalam peraturan Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa Untuk Struktur Bangunan Gedung Dan Non Gedung pada SNI 1726:2012, dimana didalamnya tertulis segala bentuk peraturan untuk perancangan bangunan struktur tahan  gempa  dan  untuk  menganalisisnya.  Selain  peraturan  yang  ditentukan,
Indonesia juga selalu memperbarui peta gempa nasional, karena seringnya gempa terjadi mengakibatkan pergeseran lempeng bumi dan perluasan area gempa tersebut, dan juga harapannya dengan selalu memperbarui peta gempa dapat meningkatkan keakuratan data sehingga detail peta gempa nasional dapat lebih akurat mendekati kondisi sesungguhnya di kehidupan nyata
Rumah sakit akademik UII (Universitas Islam Indonesia) merupakan rumah sakit yang dibangun untuk melayani kebutuhan kesehatan masyarakat yang diharapkan mampu memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat dan memberikan keamanan bagi setiap orang yang berada di dalamnya. Fungsi bangunannya yang merupakan fasilitas umum mengharuskannya memiliki kekuatan struktur yang sangat kuat untuk menghadapi berbagai keadaan, termasuk apabila terjadi gempa bumi, oleh karena itu dalam perencanaannya harus diperhitungkan beban akibat gempa sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan.
Tugas akhir yang berupa penelitian ini akan menganalisis respon struktur bangunan rumah sakit UII terhadap gempa dengan metode analisis respon spektrum, dimana dari analisis tersebut akan diketahui respon struktur pada bangunan tingkat tinggi, bangunan tidak beraturan, dan banunan yang perlu ketelitian lebih (Purnomo dkk. 2014). Serta dengan membandingkan pengambilan data berdasarkan peta gempa tahun 2010 dan peta gempa tahun 2017.

1.2.      Rumusan Masalah
Struktur bangunan rumah sakit UII membutuhkan evaluasi terhadap perubahan respon terkait pengembangan peta gempa nasional, hal ini dilakukan untuk mengetahui perbandingan respon struktur terhadap gempa berdasarkan peta gempa nasional tahun 2010 dan 2017 dengan mengacu pada SNI 1726:2012 (BSN,
2012) menggunakan metode respon spektrum. Respon struktur dapat diketahui dari hasil analisis gaya geser dasar, simpangan dan drift ratio, serta respon kemampuan elemen struktur akibat pengembangan peta gempa.

1.3.      Lingkup Penelitian
Lingkup penelitian menjelaskan batasan dari penelitian, sehingga pembahasannya tidak meluas, yang dalam hal ini adalah sebagai berikut.
1. Pemodelan dilakukan dengan  software SAP2000  dengan  menyesuaikan kondisi sesuai Gambar rencana. 
2. Struktur bangunan yang dimodelkan adalah bangunan rumah sakit UII yang terdiri dari 7 lantai.
3. Analisis  dilakukan  berdasarkan  peraturan  yang  tertulis  pada  tata  cara perencanaan ketahanan gempa untuk struktur bangunan gedung dan non gedung dalam SNI 1726:2012.
4.        Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode respon spektrum
5. Penelitian dilakukan berdasarkan peta gempa nasional tahun 2010 dan peta gempa nasional tahun 2017.
6. Struktur bangunan yang dianalisis adalah struktur bangunan bagian atas, meliputi balok dan kolom.
7. Perhitungan kebutuhan tulangan yang dilakukakan hanya pada kolom dan balok, tidak termasuk pelat dan shearwall.
8. Gambar struktur  yang digunakan merupakan  soft drawing dari gambar rencana struktur bangunan rumah sakit UII.

1.4.      Tujuan Penelitian
Penelitian yang dilakukan menggunakan software SAP2000 ini memiliki tujuan sebagai berikut.
1. Mendapatkan perbandingan peningkatan nilai gaya geser dasar, simpangan dan drift ratio yang terjadi akibat pengembangan peta gempa 2017.
2. Mengetahui kemampuan elemen struktur terhadap peningkatan beban yang terjadi akibat pengembanagan peta gempa 2017

1.5.      Manfaat Penelitian
1. Dapat memberikan pengetahuan tentang respon struktur bangunan rumah sakit UII apabila terjadi gempa.
2. Menyimpulkan perbandingan respon struktur bangunan berdasarkan peta gempa nasional tahun 2010 dan 2017.
3. Nilai  yang  didapat  dari  penelitian  ini  dapat  dijadikan  acuan  untuk mengantisipasi segala kemungkinan apabila terjadi gempa.

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi