ABSTRAK
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penambahan asam sunti dengan perbandingan jumlah gum arab dan gelatin terhadap mutu bumbu gulai aceh instan. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium teknologi Pangan, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara, menggunakan rancangan acak lengkap 2 faktor, yaitu penambahan asam sunti (D) (5%: 10%:15%) dan perbandingan gum arab dengan gelatin (I) (2%:0%; 1,5%;0,5%; 1%;1%; 0,5%;1,5%;0%;2%). Parameter yang dianalisa adalah kadar air, kadar abu, kadar serat, total asam, nilai pH, daya larut, nilai indeks warna, total mikroba, viskositas, nilai hedonik rasa, nilai hedonik aroma, dan skor warna.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Penambahan asam sunti memberikan pengaruh berbeda sangat nyata terhadap kadar air, kadar abu, kadar serat, total asam, nilai pH, daya larut, nilai indeks warna, total mikroba, viskositas, nilai hedonik rasa, dan skor warna. Namun, penambahan asam sunti memberikan pengaruh berbeda tidak nyata terhadap hedonik aroma. Perbandingan gum arab dengan gelatin memberikan pengaruh berbeda sangat nyata terhadap kadar abu, kadar serat, daya larut, nilai indeks warna, dan viskositas. Namun perbandingan gum arab dengan gelatin memberikan pengaruh berbeda tidak nyata terhadap kadar air, total asam, nilai pH, total mikroba, nilai hedonik rasa, nilai hedonik aroma, dan nilai skor warna. Interaksi antara penambahan asam sunti dan perbandingan gum arab dan gelatin memberikan pengaruh berbeda sangat nyata terhadap daya larut dan kekentalan. Namun Interaksi antara penambahan asa m sunti dan perbandingan gum arab dan gelatin memberikan pengaruh berbeda tidak nyata terhadap kadar air, kadar abu, kadar serat kasar, total asam, nilai pH, nilai indeks warna, total mikroba, nilai hedonik rasa, nilai hedonik aroma, dan nilai skor warna. Pembuatan bumbu gulai aceh instan yang bermutu baik disarankan menggunakan penambahan asam sunti sebesar 10% perbandingan gum arab dan gelatin sebesar 1,0% : 1,0%.
Kata Kunci : asam sunti, gum arab, gelatin, bumbu gulai aceh instan.