Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

38. Pengaruh Lingkungan Belajar Dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar

ABSTRAK Sekolah sebagai institusi pendidikan pada dasarnya bertujuan untuk mempersiapkan anak didik menghadapi kehidupan masa depan dengan cara mengembangkan potensi yang dimilikinya. Usaha tersebut akan menjadi optimal jika sekolah sebagai pusat belajar formal bagi peserta didik, dapat mengembangkan proses belajar mengajar dengan baik beserta seluruh aspek yang mempengaruhinya seperti sarana dan prasarana, situasi yang kondusif dan faktorfaktor lainnya, termasuk penyusunan rencana-rencana pembelajaran. Berhasil tidaknya seorang siswa dalam kegiatan pembelajaran dapat dilihat dari hasil belajar atau yang sering kita kenal dengan prestasi belajar. Banyak faktor yang menyebabkan tercapainya suatu prestasi belajar yang baik di dalam proses belajar mengajar diantaranya adalah lingkungan belajar dan motivasi belajar. Berdasarkan paparan tersebut maka masalah yang timbul adalah apakah ada pengaruh antara lingkungan belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar khususnya pada mata pelajaran ekonomi siswa kelas X di SMA Widya Dharma Turen. Sehingga tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh antara lingkungan belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas X di SMA Widya Dharma Turen. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif. Instrumen yang digunakan yaitu berupa angket, hasil observasi dan dokumentasi yaitu berupa arsip nilai raport mata pelajaran ekonomi siswa kelas X semester I. Pengujian instrument menggunakan uji validitas reliabelitas dan uji asumsi klasik. Sedangkan metode analisis data menggunakan regesi linier berganda, determinasi, uji t dan uji F. Popolasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X yang berjumlah 179 orang siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 72 orang siswa. Berdasarkan hasil penelitian dengan menggunakan analisis regresi linier berganda diperoleh persamaan sebagai berikut: Y = 37,995 + 0,445 x1 + 0,269 x2. Sehingga dapat diartikan bahwa besarnya pengaruh variabel lingkungan belajar (x1) sebesar 44,5% dan pengaruh variabel motivasi belajar (x2) sebesar 26,9%. Dari perhitungan tersebut dapat dilihat bahwa pengaruh motivasi belajar lebih besar dari pada lingkungan belajar. Kemudian dari perhitungan determinasi diperoleh R square atau koefisien determinasi sebesar 0,198 artinya bahwa prestasi belajar dapat dijelaskan oleh lingkungan belajar dan motivasi belajar sebesar 19,8 % dan sisanya sebesar 80,2 % dijelaskan oleh variabel-variabel lain di luar persamaan. Hipotesis penelitian dianalisis dengan menggunkan uji t dan uji F. Hasil penelitian berdasarkan analisis data yang diperoleh dari uji t untuk variabel x1 menunjukkan bahwa thitung > dari ttabel (2,041 > 1,996) dengan signifikansi 0,045 (α = 0,05). Sehingga terjadi penolakan Ho dan penerimaan Ha. Maka dapat disimpulkan bahwasannya ada pengaruh antara lingkungan belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas X SMA Widya Dharma. Sedangkan pada variabel x2 menunjukkan bahwa thitung > dari ttabel (2,963 > 1,996) dengan signifikan 0,004 (α = 0,05). Maka dapat disimpulkan bahwasannya ada pengaruh antara motivasi belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas X SMA Widya Dharma. Kemudian untuk uji F diperoleh hasil Fhitung > dari Ftabel (8,513 > 3,986) dengan signifikansi 0,000 (α = 0,05). Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh antara lingkungan belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran ekonomi sisiwa kelas X SMA Widya Dharma Turen.
File Selengkapnya.....

0 comments:

Posting Komentar

Berikan Komentar yang membangun demi perkembangan Blog ini. Terima kasih buat semuanya yang telah memberikan komentar.
Lihat semua Komentar Klik Disini

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi