Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

9. Pengaruh CAR, ROA, NPF, dan FDR terhadap penyaluran pembiayaan sektor UMKM pada BPRS di Indonesia periode 2012-2016

BAB I 
PENDAHULUAN

A.   Latar Belakang Masalah
Perbankan merupakan salah satu agen pembangunan dalam kehidupan bernegara, karena fungsi utama dari perbankan adalah sebagai lembaga intermediasi keuangan, yaitu lembaga yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kembali kepada masyarakat dalam bentuk kredit atau pembiayaan. Fungsi perbankan sebagai lembaga intermediasi keuangan juga menjadi concern dari perbankan syariah, disamping sebagai lembaga yang mengelola zakat, infaq, dan sedekah (ZIS).
Eksistensi perbankan syariah di Indonesia mengalami perkembangan yang signifikan setelah diundangkannya Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1992 tentang Perbankan yang lebih mengakomodasi dan memberi peluang bagi perkembangan perbankan syariah. Kehadiran undang-undang tersebut diperkuat lagi dengan lahirnya Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2008 tentang Perbankan  Syariah  yang  secara tegas  mengakui  eksistensi  dari  perbankan syariah dan membedakannya dengan sistem perbankan konvensional. (Kara, 2013)
Perkembangan perbankan syariah di Indonesia merupakan suatu perwujudan dari permintaan masyarakat yang membutuhkan suatu sistem perbankan alternatif yang selain menyediakan jasa perbankkan atau keuangan yang sehat, juga memenuhi prinsip-prinsip syariah. Perkembangan sistem keuangan syariah sebenarnya telah dimulai sebelum pemerintah secara formal meletakkan dasar-dasar hukum operasionalnya. Dengan demikian, legalisasi kegiatan perbankan syariah melalui UU No. 7 Tahun 1992 tentang Perbankan sebagaimana telah diubah dalam UU No. 10 Tahun 1998 serta UU No. 23 Tahun 1999 tentang Bank Indonesia merupakan jawaban atas permintaan yang nyata dari masyarakat serta Pasal 19 UU No. 21 Tahun 2008 tentang Operasioanal Perbankan Syariah Secara Mandiri.
Perkembangan perbankan syariah di Indonesia menunjukan arah peningkatan, salah satunya pertumbuhan jumlah perbankan dari tahun ke tahun. Berikut ini merupakan data perkembangan jumlah perbankan syariah di Indonesia:
Dari  tabel  di  atas,  dapat  disimpulkan  bahwa  Unit  Usaha  Syariah mengalami penurunan pada tahun 2016, sedangkan Bank Umum Syariah dan Bank Pembiayaan Syariah mengalami peningkatan. Disini dapat diperhatikan
kembali bahwa BPRS mengalami peningkatan yang cukup drastis di tahun 2016 yakni 166 Bank dengan data tahun sebelumnya sebanyak 163 Bank. Berbeda dengan Bank Umum Syariah yang hanya mengalami penambahan 1 bank saja. 
Peran industri Bank Perkreditan Rakyat (BPR) baik yang konvensional maupun syariah perlu ditingkatkan lagi, terutama komitmen mereka terhadap usaha mikro, kecil, dan  menengah (UMKM).  Meski jargonnya tidak  bisa dipisahkan dengan UMKM, tetapi UMKM yang mengakses BPR-BPRS masih rendah.  Hal  ini  disebabkan  adanya hambatan  yang dialami  oleh UMKM, terutama untuk mengakses ke perbankan. Berikut ini merupakan hasil survei BI mengenai hambatan UMKM dalam memperoleh pendanaan dari perbankan:
Dari tabel diatas, dapat dikatakan bahwa UMKM mengalami hambatan terbesar mengenai keterbatasan aset jaminan dalam memperoleh pendanaan dari perbankan. Menurut pernyataan Assisten Deputi Pembiayaan Non Bank Kementrian Koperasi, Suprapto yang mengatakan bahwa “Jumlah UMKM di seluruh Indonesia sangat banyak, karena mencapai angka 90 juta lebih. Namun jumlah nasabah BPR baru mencapai 16 juta. Meski didominasi UMKM namun tidak semuanya dari UMKM karena ada yang datang dari masyarakat umum. Sebanyak  1.630  BPR  baik  syariah  maupun  konvensional  sudah  menjadi kekuatan untuk meningkatkan peran mereka terhadap perkembangan UMKM.”
Berikut merupakan Data Jumlah UMKM pada tahun 2015”

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi