Isikan Kata Kunci Untuk Memudahkan Pencarian

35. Pengaruh Quality Of Work Life terhadap Semangat Kerja di Pertamina Eksplorasi dan Produksi Rantau

BAB I  
PENDAHULUAN  

A.  Latar Belakang Masalah
PT Pertamina Eksplorasi dan Produksi Rantau (PEP Rantau) sebagai sebuah  lapangan minyak yang sudah cukup tua (diproduksikan sejak 1928) dihadapkan pada  cadangan minyak yang dikandungnya semakin berkurang berkaitan dengan sifat  minyak yang tak terbarukan (unrenewable). Dari Shallow Zone sebagai lapisan prospek  pada saat ini hanya tersisa cadangan minyak bumi berupa RRR (Remaining  Recoverable Reserves) sebesar 9,128 MMSTBO (Million Stock Tank Barrel Oil) dari  OOIP (Original Oil In Place) semula sebesar 203,774 MMSTBO (sumber: Data  produksi PEP Rantau 2008). Disamping itu kondisi sumur-sumur dan fasilitas produksi  seperti pipa-pipa penyalur, stasiun pengumpul produksi, pompa-pompa, kompressor  dan berbagai fasilitas produksi lainnya sudah cukup tua dan banyak yang sudah tidak  layak pakai (out of date) sehingga memerlukan rehabilitasi dan reinvestasi besar.  Dilemanya adalah investasi yang besar tidak lagi dapat diimbangi oleh tingkat produksi  yang besar karena cadangan minyak yang semakin menurun, sehingga mengakibatkan  ongkos produksi (cost/barrel) menjadi semakin naik (Hertzmart, 2007). Gambaran cost  per barrel PEP Rantau ditunjukkan dalam tabel berikut.
Tabel 1.1 diatas menunjukkan perbandingan ongkos produksi minyak di 6 Field  PEP yang tergabung dalam PEP Region Sumatera dalam tahun anggaran 2008, dimana  PEP Rantau menempati peringkat II cost/barrel minyak termahal.  
Disinilah diperlukan peran Sumber Daya Manusia (SDM) yang semakin canggih, kreatif, berdedikasi dan bersemangat tinggi agar dapat mengoperasikan PEP Rantau  dengan tingkat produksi minyak yang meningkat minimal bertahan, dengan ongkos  produksi yang masih ekonomis. Sekarang ini tidak cukup lagi hanya mengandalkan  SDM yang berkualitas rata-rata dalam arti kompetensi saja, lebih dari itu diperlukan  iklim kerja atau kehidupan kerja yang berkualitas dan kompetitif dengan perusahaan  sejenis lainnya sehingga dapat menarik pekerja kreatif, betah dan bersedia  mengerahkan segala potensi yang dimiliki untuk mengabdikan dirinya di lingkungan  perusahaan.  Menghadapi tantangan perusahaan yang semakin berat dan kompleks pada saat ini dan masa mendatang tak bisa lain kecuali harus memelihara dan meningkatkan  semangat kerja para pekerja, karena melalui semangat kerja akan bertumbuh inisiatif,  kreatifitas, dan inovasi. Iklim kompetisi sekarang tidak cukup lagi hanya dengan  menunggu tanpa ada inisiasi dan inovasi serta menampilkan kerja seadanya karena  akan menyebabkan kehilangan peluang bisnis yang menguntungkan. Mengabaikan  teknologi baru ramah lingkungan yang dianggap memboroskan anggaran dalam jangka  pendek misalnya bisa jadi malah akan membengkakkan pengeluaran dalam jangka  panjang.   
Disamping itu diperlukan juga antisipasi dari berbagai aspek manajemen dengan berbagai solusi seperti penyempurnaan desain organisasional maupun operasional  (restructuring and reengineering) disesuaikan dengan perubahan lingkungan bisnis  
3 yang terjadi secara dramatik berkaitan dengan regulasi pemerintah, tantangan alamiah  serta kompetisi global.   
Perusahaan yang dapat bertahan di masa trasformasi ini adalah perusahaan yang memiliki keunggulan kompetitif, sehingga dibutuhkan juga sumber daya manusia yang  kompetitif. Perubahan iklim usaha yang sangat cepat menjadikan dunia bisnis sekarang  dan masa yang akan datang menghadapi tantangan yang akan memperberat usaha  mewujudkan organisasi bisnis yang kompetitif. Menurut Nawawi (2001), tantangan  perusahaan yang semakin berat ke depan akan mengakibatkan:  

1.  Persaingan  bisnis menjadi semakin tajam dan kompleks, mengarah pada bisnis  global karena issu-issu bisnis internasional semakin besar pengaruhnya terhadap  bisnis nasional.  
2.  Entitas bisnis akan semakin kuat keterikatannya pada peraturan dan ketentuan  perundang-undangan untuk memberikan identitas bisnis yang ber manfaat  tidak  saja kepada perusahaan tetapi juga bagi masyarakat sekitar, bangsa dan negara.  
3.  Semakin berkembang issu-issu sosial dan politik global yang berpengaruh pada kegiatan bisnis secara operasional. Tantangan-tantangan global diatas menuntut kondisi prima Sumber Daya  
Manusia (SDM) di semua lini perusahaan. Sebuah organisasi bisnis yang ingin  mempertahankan dan mengembangkan eksistensinya perlu memiliki sistem  pengembangan SDM yang mampu mengantisipasi tantangan global agar tercapai tujuan  perusahaan. Dengan kata lain organisasi bisnis memerlukan kemampuan memahami,  menerima dan menyesuaikan diri dengan bebagai pergeseran dan perubahan iklim  bisnis, melalui manajemen sumber daya manusia yang mampu menghargai harkat  dan  martabat manusia.   

Teman KoleksiSkripsi.com

Label

Administrasi Administrasi Negara Administrasi Niaga-Bisnis Administrasi Publik Agama Islam Akhwal Syahsiah Akuntansi Akuntansi-Auditing-Pasar Modal-Keuangan Bahasa Arab Bahasa dan Sastra Inggris Bahasa Indonesia Bahasa Inggris Bimbingan Konseling Bimbingan Penyuluhan Islam Biologi Dakwah Ekonomi Ekonomi Akuntansi Ekonomi Dan Studi pembangunan Ekonomi Manajemen Farmasi Filsafat Fisika Fisipol Free Download Skripsi Hukum Hukum Perdata Hukum Pidana Hukum Tata Negara Ilmu Hukum Ilmu Komputer Ilmu Komunikasi IPS Kebidanan Kedokteran Kedokteran - Ilmu Keperawatan - Farmasi - Kesehatan – Gigi Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Keperawatan Keperawatan dan Kesehatan Kesehatan Masyarakat Kimia Komputer Akuntansi Manajemen SDM Matematika MIPA Muamalah Olahraga Pendidikan Agama Isalam (PAI) Pendidikan Bahasa Arab Pendidikan Bahasa Indonesia Pendidikan Bahasa Inggris Pendidikan Biologi Pendidikan Ekonomi Pendidikan Fisika Pendidikan Geografi Pendidikan Kimia Pendidikan Matematika Pendidikan Olah Raga Pengembangan Masyarakat Pengembangan SDM Perbandingan Agama Perbandingan Hukum Perhotelan Perpajakan Perpustakaan Pertambangan Pertanian Peternakan PGMI PGSD PPKn Psikologi PTK PTK - Pendidikan Agama Islam Sastra dan Kebudayaan Sejarah Sejarah Islam Sistem Informasi Skripsi Lainnya Sosiologi Statistika Syari'ah Tafsir Hadist Tarbiyah Tata Boga Tata Busana Teknik Arsitektur Teknik Elektro Teknik Industri Teknik Industri-mesin-elektro-Sipil-Arsitektur Teknik Informatika Teknik Komputer Teknik Lingkungan Teknik Mesin Teknik Sipil Teknologi informasi-ilmu komputer-Sistem Informasi Tesis Farmasi Tesis Kedokteran Tips Skripsi